Bupati Tebo H.Sukandar
TEBO - Jokowi Presiden RI hadir di Kabupaten Tebo secara virtual. Kehadiran Jokowi secara virtual tersebut dikemas dalam nonton bareng, dalam giat akselerasi vaksinasi secara serentak seluruh Indonesia.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Tebo Sukandar, Kapolres Tebo, AKBP Fitria Meha dan Dandim Bute, pejabat Forkopimda, Nakes dan lainnya di eks Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jum'at (18/02/22).
Akselerasi vaksinasi serentak secara virtual
Usai ikuti acara Virtual Bupati Tebo Sukandar mengatakan, hari ini Presiden Joko Widodo mengikuti dan mendengarkan dan menyaksikan langsung kegiatan vaksinasi provinsi, kabupaten dan kota seluruh indonesia.
Presiden Joko Widodo saat rapat bersama seluruh kepala daerah selalu menyampaikan bahwa untuk menghadapi virus varian Omicron ini yaitu dengan pencapaian vaksin baik itu vaksin satu, dua dan tiga (booster).
"Ini merupakan yang menjadi konsen pemerintah daerah melaksanakan apa yang menjadi instruksi dari beliau bapak presiden," ungkap Sukandar.
Dijelaskan Sukandar Kabupaten Tebo sendiri dari TNI Polri sendiri Tergetnya yaitu 320 dosis vaksin perharinya.
"Semua kita kejar ya baik itu vaksin satu, vaksin dua,vaksin tiga maupun vaksin anak semuanya kita selesaikan ya jadi tidak ada lagi membedakan yang mana yang di dulukan,"kata Sukandar meyakini.
Lanjutnya yang menjadi fokusnya yaitu lansia dan anak karena presentasenya masih rendah.
Untuk pencapaian vaksinasi sendiri untuk saat ini Vaksin dosis pertama sudah 92 persen dosis kedua 84 persen yang dinilai cukup baik.
"Kabupaten tebo sendiri masuk urutan ke dua vaksin pertama sedangkan Vaksin kedua mendapatkan urutan pertama," pungkasnya.
Penulis : Sobirin
Editor : Ade Sukma